Rabu, 25 September 2013

PENGERTIAN KOMPUTER

1. Menurut buku Computer Organization (V.C. Hamacher, Z.G. Vranesic, S.G Zaky) yang terdapat pada buku Jogiyanto Hartono, MBA, Ph.D, Pengenalan Komputer, tahun 1999 Komputer adalah mesin penghitung elektronik yang cepat dapat menerima informasi input digital, memprosesnya sesuai dengan suatu program yang tersimpan di memorinya (stored program ) dan menghasilkan output informasi.
2. Menurut (Bambang Hariyanto, Dasar Informatika dan Ilmu Komputer,2008) Komputer adalah mesin yang melakukan kalkulasi dan mengolah informasi
3. Menurut buku computer Annual (Robert H. Blissmer) yang terdapat pada buku Jogiyanto Hartono, MBA, Ph.D, Pengenalan Komputer, tahun 1999 Komputer adalah suatu alat elektronika yang mampu melakukan beberapa tugas sebagai berikut :
  • Menerima input
  • Memproses input tadi sesuai dengan programnya
  • Menyimpan perintah-perintah dan hasil dari pengolahan
  • Menyediakan output dalam bentuk informasi
4. Menurut Donald H. Sanderes, 1985 Komputer adalah sistem elektronik untuk memanipulasi data dengan cepat dan tepat serta dirancang dan diorganisasikan agar secara otomatis menerima dan menyimpan data input, memrosesnya, dan menghasilkan output di bawah pengawasan suatu langkah-langkah instruksi program (Sistem Operasi) yang tersimpan di didalam penyimpannya (stored program).
http://arunasachikayana.blogspot.com/2013/01/pengertian-komputer-definisi-komputer.html

5. Menurut English Dictionary (OED), yang terdapat dalam buku Akhmad Fauzi, Pengantar Teknologi Informasi, 2008 Komputer adalah suatu perangkat yang digunakan untuk menghitung atau mengendalikan operas-operasi yang dinyatakan dalam bentuk numerik atau logika



Tidak ada komentar:

Posting Komentar